Tips Tepat Memilih Bahan Dan Bentuk Cincin Kawin Berdasarkan Kepribadian Wanita
Tips Tepat Memilih Bahan dan Bentuk Cincin Kawin Berdasarkan Kepribadian Wanita

Tips Tepat Memilih Bahan dan Bentuk Cincin Kawin Berdasarkan Kepribadian Wanita

Sabtu, 30 Apr 2016

Tidak sedikit pasangan yang hendak menuju pelaminan masih bingun menentukan pilihan cincin kawin yang akan mereka gunakan karena memilih cincin kawin merupakan suatu hal yang gampang gampah susah. 

Mengingat pentingnya cincin kawin yang akan digunakan sebagai simbol kelanggengan pernikahan ini akan dipakai selamanya oleh mempelai. Sehingga jangan sampai Anda keliru dalam memilihnya yang nantinya Anda akan menyesal meski telah menghabiskan banyak uang. Logam Mulia akan menyajikan tips tepat cara memilih jenis cincin kawin berdasarkan kepribadian wanita sebagai berikut:

1. Wanita dengan Kepribadian Rendah Hati

Seorang wanita yang memiliki kepribadian rendah hati telah merencanakan pernikahannya selama bertahun-tahun diam-diam, jadi segala sesuatu terkait pernikahan akan dianggap serius oleh wanita jenis ini. Ia telah membaca dan mempelajari berbagai hal tentang pernikahan. Dan cincin yang cocok untuk wanita dengan kepribadian ini  adalah cincin berlian sederhana (cincin solitaire), bisa diberi mata berlian yang nampak elegan. Hindari memilih cincin yang memiliki desain solid dan memiliki ukuran yang berat dan besar.

2. Cincin untuk Gadis Petualang

Gadis dengan kepribadian petualang atau pemberani  biasanya lebih suka dengan hal hal yang menantang dan berani mengambil resiko. Gadis ini lebih suka tantangan dan gemar berpetualang. Maka cincin kawin yang ccocok dengan kepribadian gadis seperti ini adalah cincin yang kuat dan kokoh, Anda bisa memberikannya cincin berlian dengan batu permata berwarna seperti baru safir merah, batu safir kuning, batu safir biru, batu zamrud, dll dengan bentuk ukiran cincin kawin yang cukup rumit.

3. Wanita yang Gemar Bersosialisasi (Supel)

Wanita dengan kepribadian supel merupakan gadis yang gemar bersosialisasi, suka menghibur dan menyenangkan orang. kepribadi wanita semacam ini membutuhkan sebuah cincin dengan batu permata kecil yang anggun, yang bisa dipasang pada cincin berlian dan menampilkan kesan perhiasan yang menarik untuk dilihat.

4. Wanita Berkepribadian Nyentrik

Cincin berlian berkelok dengan permata non konvesional adalah pilihan tepat yang memberikan kesan indah dipandang yang dapat digunakan bagi beberapa wanita yang memiliki kepribadian nyentrik dan unik yang ingin menambahkan konsep tersebut dalam desain cincin kawin yang akan mereka kenakan nantinya.


Cincin untuk pernikahan adalah pemberian yang besar maknanya...

Cincin merupakan salah satu jenis perhiasan sepanjang masa y...

Bagi anda yang sangat menghargai suatu ikatan antara manusia...

Sebagai pria, pasti anda akan dibingungkan dengan pemilihan ...

Bagi wanita aksesoris adalah hal yang sudah merupakan kewaji...

Cincin Berlian Pencarian Populer
Captcha image
Show another codeUbah Kode Verifikasi
Send Message