Pada Oscar tahun ini, kehadiran Nicole Kidman berhasil menyita perhatian khalayak. Bagaimana tidak? Pemeran utama dalam film Lion ini tampil memukau dengan balutan gaun brokat berdetail manik-manik dengan lilitan bergaya halter atau dibuat menyerupai kalung. Gaun tanpa lengan ini semakin anggun dengan sejumlah perhiasan yang ia kenakannya, seperti gelang, anting, dan cincin bertabur berlian.
Istri Keith Urban ini mengenakan gelang vintage 44,03 karat, gelang yang sempat booming pada tahun1963. Tak hanya sampai di situ, Nicole juga mempercantik jemarinya dengan mengenakan cincin platinum bertabur berlian 13,58 karat dan gelang berlian di tangan lainnya sebesar 31, 59 karat. Nicole juga semakin anggun dengan mengenakan sepasang anting berlian berwarna merah 119 karat dari Harry Winston untuk menyempurnakan penampilannya. Tak hanya Nicole saja yang mengenakan statement earrings untuk memberikan kesan mewah saat acara itu, tapi selebriti lain seperti Emma Roberts, Chrissy Teigen, dan Teresa Palmer juga terlihat statement earrings.